JAKARTA – Direktur eksekutif Survey and Polling Indonesia (SPIN) Igor Dirgantara menyampaikan bahwa berdasarkan hasil survei yang dilakukan lembaganya untuk memotret potensial Pilkada Jawa Tengah 2024, nama Ahmad Luthfi menempati posisi elektabilitas tertinggi.
“Survei SPIN menanyakan secara spontan tanpa menyebutkan nama-nama kandidat Gubernur Jateng. Ahmad Lutfhi berhasil meroket berada di posisi pertama dalam top of mind publik,” kata Igor dalam rilis surveinya yang dikutip wartawan, Jumat (5/7).
Dalam tabel yang dipaparkan Igor, elektabilitas Luthfi adalah 13,7 persen. Kemudian disusul oleh Kaesang Pangarep 7,6 persen; Taj Yasin Maimoen 7,5 persen; Hendrar Prihadi 7,1 persen; Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul 6 persen; Siti Atikoh Suprianti 5,5 persen; Sudaryono 4,3 persen; Dico Ganinduto 4,1 persen; Muhammad Yusuf Chudlori 4 persen; Wihaji 3,3 persen; Casytha Arriwi Kathmandu dan Sudirman Said 1 persen; Rukma Setyabudi 0,8 persen; dan Andika Perkasa 0,7 persen.
“Kecuali Ahmad Luthfi yang leading jauh. Masih ada 33,7 persen yang tidak tahu atau tidak menjawab,” sambungnya.
Namun ketika dilakukan pertanyaan tertutup, yang artinya nama-nama disebutkan sebagai bakal calon Gubernur Jawa Tengah potensial, nama Ahmad Luthfi berada di urutan tertinggi, bahkan jauh di atas Kaesang Pangarep.
Di mana Ahmad Luthfi mendapatkan 17,5 persen; Kaesang Pangarep 11,1 persen; Taj Yasin Maimoen 9,7 persen; Hendrar Prihadi 9,3 persen; Bambang Wuryanto 7,7 persen; Sudaryono 7 persen; Siti Atikoh Suprianto 6,1 persen; Dico Ganinduto 6 persen; Muhammad Yusuf Chudlori 5,4 persen; dan Wuhaji 4,3 persen.
“Ahmad Luthfi semakin leading jauh meninggalkan kandidat-kandidat lainnya,” terangnya.
Menurut Igor, persentase keterpilihan nama-nama ini cenderung secara ketat masih neck to neck (masih dalam margin of error). Ditambah lagi, temuan survei ini, data menunjukkan bahwa swing voters masih sangat tinggi, yakni 70,1 persen.
Survei SPIN di Jawa Tengah ini dilakukan pada tanggal 23 Juni-1 Juli 2024 dengan total jumlah sampel 1.200 respoden dengan Margin of Error +/- 2,8 persen dengan tinkgat kepercayaan 95 persen.
Kriteria responden adalah penduduk berusia 17 tahun keatas atau sudah memiliki KTP.
Sebaran sampel tersebar di 35 Kabupaten/Kota, dengan teknik pencuplikan sampel multistage random sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara tatap muka dengan bantuan kuesioner. Kontrol kualitas 10 persen dari sampel.
Sekadar diketahui, bahwa Ahmad Luthfi adalah Kapolda Jawa Tengah aktif saat ini. Jenderal polisi bintang dua itu akan memasuki masa pensiun pada 22 November 2024 mendatang karena memasuki usia 58 tahun.